MEDIASIENERGI.CO WAJO — Asisten II Pemkab WajoHj. Andi Sitti Kamariah membuka secara resmi pelatihan Kelompok Pengelolaan Sistem Penyediaan Air Minum dan Sanitasi (KPSPAMS) Desa lama Program Pamsimas III Kabupaten Wajo Senin, 17 Juni 2019 di Hotel Ayu. Hadir juga pada kesempatan itu, District Project Manajemen Unit (DPMU) Dinas PMD Wajo H. Abd. Samad.
Dalam laporannya, Koordinator Kabupaten Program Pamsimas III Aradea Yusuf mengatakan, pelatihan ini akan digelar selama 4 hari yang dimulai hari ini dan akan berakhir pada 20 Juni 2019, dengan jumlah peserta sebanyak 94 orang
Aradea Yusuf menjelaskan bahwa, tujuan dari kegiatan ini, agar peserta setelah mengikuti pelatihan ini memilki kesadaran serta prilaku kritis terhadap pentingnya mengelolalah KP-SPAMS dengan menerapkan nilai luhur pemberdayaan sejati
“Kita juga harapkan melalui pelatihan ini, peserta dapat meningkatkan pemahamannya terkait peran KP-SPAMS dalam kesinambungan yang bertumpu pada 5 aspek kesinambungan,” ujarnya.
Selain itu kata Aradea, juga untuk meningkatkan kemapuan peserta untuk melakukan pengelolaan dan pemeliharaan sarana air minum yang telah dibangun dan melakukan pengembangan sarana dan mampu melakukan langkah-langkah perencanaaan kegiatan tahunan KP-SPAMS berdasarkan acuan PJM-proaksi
Sementara Asisten II Setda Wajo Hj. Andi Sitti Kamariah menyampaikan kalau Pemda sangat mendukung program Pamsimas dan sanitasi, pasalnya, sangat membantu masyarakat di desa utamanya dalam penyediaan air bersih.
Bahkan, hal ini juga sejalan dengan 25 program unggulan Bupati dan Wakil Bupati Wajo yang salah-satunya penyediaan air bersih.