Home / Sulsel

Kamis, 3 Oktober 2019 - 14:56 WIB

Kadis Kominfo-SP: Restrukturisasi Kelembagaan Baru Pemprov Sulsel Tinggal Disahkan

Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Hasdullah

Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Hasdullah

MEDIASINERGI.CO MAKASSAR — Perampingan kelembagaan yang baru Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan untuk menjawab efisiensi tata kelola pemerintahan, termasuk tuntutan organisasi yang ramping tapi kaya fungsi sudah memasuki tahapan akhir untuk disahkan dalam bentuk Peraturan Daerah (Perda) kelembagaan Pemprov Sulsel yang baru oleh DPRD dan Pemprov Sulawesi Selatan.

Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Hasdullah dalam rilisnya ke media, Kamis (03/10/2019) mengatakan, bahwa finalisasi struktur baru kelembagaan Pemprov Sulsel terus berproses dan hingga saat ini sudah selesai tahap konsultasi dan verifikasi.

Baca Juga:  Dukung Pengembangan SDM Wartawan, PWI Pusat Apresiasi Bupati Wajo

Kemendagri telah menerbitkan surat fasilitasi Ranperda tertanggal 23/09/2019 yang ditanda tangani atas nama Menteri Dalam Negeri Dirjen Otonomi Daerah, Drs. Akhmal Malik, M.Si.

Ia menyebutkan bahwa kelembagaan Pemprov Sulsel sudah memenuhi ketentuan yang berlaku. “Jadi tahapan berikutnya tinggal agenda pengesahan bersama DPRD, Struktur baru kelembagaan OPD Pemprov Sulsel. Saya kira dalam bulan Oktober ini sudah bisa disahkan,” terangnya.

Baca Juga:  Bupati Wajo Terima Satyalancana Aditya Karya Mahatva Yodha 2022 dari Karang Taruna

Hasdullah menambahkan, perampingan OPD ini adalah bentuk konsistensi kebijakan pak Gubernur Nurdin Abdullah untuk terus menatakelola pemerintahan yang efisien dan efektif karena dengan perampingan OPD ini maka pasti akan berdampak terhadap efisiensi anggaran daerah. “Jadi dari kelembagaan OPDyang gemuk, boros diperbaiki menjadi kelembagaan yang ramping, efisien dan efektif,”terangnya.

Share :

Baca Juga

Sulsel

Tindak Lanjuti Hasil Kunjungan, Komisi IV DPRD Wajo Rapat Bersama Disdikbud

Sulsel

Danny Sebut Inovasi Kunci Penting Untuk Bangun Kota Makassar Hingga ke Level Dunia

Advertorial

Pj Bupati Wajo Buka Forum Konsultasi Publik RKPD dan Musrembang 2026

Sulsel

Hari Kesadaran Nasional, Pj. Bupati Wajo Imbau ASN Susun RPJMD Sesuai Visi-Misi dan Program Kepala Daerah Terpilih

Sulsel

Pimpin Apel Gabungan, Pj Bupati: Tiga Tahun Berturut-turut Takalar Raih WTP, Tahun ke-4 Kita Harus Pertahankan

Sulsel

Pimpin Rapat Teknis Manajemen Kepegawaian, PJ Sekda Makassar: Fokus Produktivitas dan Pencapaian Kinerja

Sulsel

LKMI HMI Gelar Baksos di Takalar, Pj Bupati Harap Pengabdian di Masyarakat Dapat Bermanfaat

Sulsel

Pengurus Persaudaraan Alumni SMAKARA 2024-2029 Gelar Pertemuan Perdana