Home / Olahraga / Sulsel

Jumat, 2 Desember 2022 - 08:59 WIB

Sarana Olahraga di Wajo Terus Bertambah, Terbaru GOR LBS Sengkang

MEDIASINERGI.CO WAJO — Sarana olahraga yang repsentatif di Kabupaten Wajo terus bertambah. Setelah Futsal dan Bulutangkis Silk City Recidence (SCR), kini giliran Lembu 3 Badminton Sport (LBS) di Kelurahan Tempe, Kecamatan Tempe, resmi difungsikan.

Penggunaan gedung olahraga (GOR) ini ditandai dengan pengguntingan pita yang dihadiri langsung Bupati dan Wakil Bupati Wajo, Amran Mahmud-Amran, Kamis (1/12/2022) malam.

Saat menyampaikan sambutan, Amran mengaku senang dengan banyaknya sarana olahraga di Wajo, khususnya gedung bulutangkis yang representatif. Ia berharap, ini bisa sejalan dengan upaya pembinaan atlit, sekaligus dalam mencari bibit-bibit yang baru di cabang olahraga.

Baca Juga:  Pemerintah Kabupaten Pinrang Meraih Adipura ke 11

Apalagi, lanjut Amran Mahmud, Kabupaten Wajo dipercaya untuk menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XVIII t2026 mendatang.

“Tentu selain menjadi penyelenggara yang baik, kita juga harus memaksimalkan prestasi. Kalau pada Porprov 2022 di Sinjai-Bulukumba kita target 10 besar, makan untuk tahun 2026 kita targetkan 3 besar. Ini harus kita siapkan mulai sekarang,” ujarnya.

Baca Juga:  Danny Pomanto Hadiri Pembukaan Rakerda III PDI Perjuangan Sulsel

Amran Mahmud mengajak kepada para atlit dan generasi muda untuk terus mengembangkan diri. Apalagi sudah ada beberapa atlit berprestasi diberbagai cabang asal Wajo yang mengharumkan nama daerah dan bangsa. Seperti AM. Fadly yang sudah dua kali juara AP250 ARRC. Termasuk Muh. Takdir yang mewakili Indonesia pada Toyota Gazaoo Racing Badminton Asia U17 dan U15 Junior Champioships 2022 di Thailand.

Share :

Baca Juga

Sulsel

Deteksi Dini Kanker Serviks, PKK Gowa Lakukan Tes IVA dan Pap Smear di 26 Puskesmas

Sulsel

Siapkan Doorprize, Panitia Grub Jappa-Jappa Community Rakor di Wisata Pantai Galesong

Sulsel

Komitmen Terhadap Zakat, Danny Pomanto Lantik 32 Orang UPZ Perusda Kota Makassar

Sulsel

PKK Gowa akan Terapkan New Posyandu, Siapkan Standar Layanan Khusus

Sulsel

Pj Gubernur Sulsel: Keberadaan RS Kemenkes Merupakan Berkah

Sulsel

DPRD dan Pemkot Makassar Sahkan Empat Ranperda di Akhir Masa Jabatan

Sulsel

Presiden Jokowi Resmikan RS Kemenkes Makassar, Danny Pomanto: Pusat Layanan Kesehatan OJK

Sulsel

Ketua TP PKK Kota Makassar Beri Dukungan Moril kepada Istri Almarhum Camat Ujung Pandang