Home / Sulsel

Rabu, 12 Juni 2024 - 22:26 WIB

Pj. Bupati Andi Bataralifu: Peluncuran Tahapan dan Maskot Pilbup Wajo Diharapkan Memberikan Edukasi dan Tingkatkan Partisipasi Pemilih

MEDIASINERGI.CO WAJO — Pj. Bupati Wajo Andi Bataralifu menghadiri Peluncuran Tahapan dan Maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Wajo tahun 2024 yang diselenggarakan oleh KPU Wajo di Lapangan Merdeka Sengkang, Rabu (12/6/2024) malam.

Hadir dalam kegiatan tersebut Imam Besar Mesjid Istiqlal Jakarta dan Pimpinan Pondok Pesantren As’adiyah Sengkang AG. Prof. DR. KH. Nasaruddin Umar, MA, Kapolres Wajo AKBP. Fatchur Rochman, Forkopimda Wajo, Sekda Wajo Armayani, Ketua KPU Sulsel diwakili Kasubag Parmas Syahra Ahniza Setiawan, Ketua dan Komisioner KPU Wajo, Bawaslu Wajo, Ketua dan Anggota PPK se Kabupaten Wajo, tokoh masyarakat, tokoh agama serta undangan yang hadir.

Baca Juga:  Dibuka Pendaftaran Peserta Calon Anggota Komisi Informasi Sulsel

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Wajo Andi Bataralifu mengatakan Peluncuran Tahapan dan Maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Wajo tahun 2024 ini merupakan sarana sosialisasi kepada masyarakat.

Menurutnya, pemilihan sebagai integrasi bangsa sesungguhnya merupakan nasionalisme yang dibangun dari perbedaan, kemajemukan, pluralisme atau heterogenitas. bukan dibangun dari homogenitas. Unsur-unsur yang bersepakat membangun bangsa ini, datang dari perbedaan suku, agama, ras dan golongan.

Baca Juga:  Pj Gubernur, Wali Kota dan Bupati Maros Kompak Tinjau Lahan Stadion di Makassar

Andi Batarlifu menghrapkan, peluncuran tahapan dan maskot pemilihan bupati dan wakil bupati wajo tahun 2024 dapat memberikan edukasi kepada seluruh lapisan masyarakat agar memiliki tanggung jawab yang sama untuk melakukan sosialisasi dan meningkatkan partisipasi pemilih pada pemilihan serentak tahun 2024.

Share :

Baca Juga

Sulsel

Dukungan Komunikasi dan Elektronika Latihan Kesiapsiagaan Operasional Bencana Banjir

Sulsel

Melinda Aksa Pimpin Kegiatan Healthy Pound Fit Fun Bersama Tiga Organisasi Perempuan Kota Makassar

Sulsel

Pertunjukan Budaya Sulsel Warnai Haul ke-2 Raja Bone Arung Palakka

Advertorial

TP PKK Wajo Ikuti Rapat Koordinasi Penyamaan Persepsi TP PKK Kabupaten/kota se Sulsel

Sulsel

Aliyah Mustika Ilham Apresiasi Kiprah KICI, Tekankan Urgensi Perlindungan Anak dan Perempuan

Hukum & Kriminal

Catur Nama Pejabat, Kodam XIV/Hasanuddin Ungkap Sindikat Penipuan Digital Passobis

Sulsel

Lepas 1165 JCH Asal Makassar, Appi Titip Doakan Kebaikan Kota Daeng

Sulsel

Gelar Sosialisasi Perda No 5 Tahun 2006, Anwar Faruq Harap Zakat Dikelola dengan Baik dan Tepat Sasaran