MEDIASINERGI.CO WAJO — Wakil Bupati Wajo H. Amran, SE didampingi Dinas Sosial bergerak cepat dengan langsung mengunjungi dan menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran di Calodo Dusun Patila Desa Patila Kecamatan Pammana Andi Besse pada Senin 14 Oktober 2019.
Dalam kunjungannya Wakil Bupati Wajo H. Amran, SE menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Wajo turut prihatin atas kejadian musibah kebakaran yang terjadi di Patila Kecamatan Pammana.
“Pemerintah Kabupaten Wajo hadir untuk memberikan support kepada yang terkena dampak musibah kebakaran, dalam hal ini bersama dengan Dinas sosial memberikan paket sembako sebagai tanggap darurat, dan saya sudah perintahkan Plt. Camat Pammana untuk mengakomodir tempat tinggal sementara bagi korban kebakaran,” kata H. Amran, SE.
Pada kesempatan itu Amran SE menghimbau kepada masyarakat untuk waspada terhadap bahaya kebakaran, dengan melakukan antisipasi antara lain dengan mematikan gas bila tidak digunakan, matikan listrik bila tidak digunakan dan lainnya.